Rumah Retret Syalom tidak hanya menyediakan tempat saja, namun kehadiran para Bruder FIC di sini sebagai salah satu tugas dalam karya kerasulannya adalah menjadi pembimbing retret/ rekoleksi/ pembinaan mental & spiritual dalam bentuk yang bervariasi. Membantu sesama dalam menemukan kedekatan relasi dengan sesama/ alam sekitar dan Allah lewat wawan hati, materi-materi presentasi, dinamika kelompok, ibadat dan atau meditasi serta kegiatan pembelajaran luar ruangan yang tentunya disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kelompok bersangkutan.
Tim pembimbing yang ada di Rumah Retret Syalom merupakan para Bruder yang tentunya sudah memiliki bekal dan pengalaman yang cukup. Kami melayani permintaan pembimbingan mulai dari kelompok usia anak (usia TK/ SD), remaja (usia SMP), kaum muda (SMA/ mahasiswa/ karyawan muda), dan dewasa + religius (guru/ karyawan/ para religius yaitu Bruder/ Suster).
Berikut adalah para Bruder tim pembimbing rumah retret syalom:
- Br. Petrus Anjar Trihartono, FIC (penanggungjawab kelompok Dewasa dan Religius)
- Br. Albertus Hariyadi, FIC (penanggungjawab kelompok Kaum Muda)
- Br. Deodatus Danang, FIC (penanggungjawab kelompok Anak dan Remaja)